Cara Membuat diskon Persentase di Woocommerce

Cara Membuat diskon Persentase di Woocommerce

Pada kesempatan kali ini, kami akan membahas artikel tentang diskon WooCommerce menggunakan persentase. Pada pengaturan bawaan Woocommerce hanya menyediakan diskon dalam bentuk nominal saja, oleh karena itu dirasa kurang lengkap karena harga setiap produk berbeda tentunya. Diskon persentase untuk seluruh produk di toko, diskon persentase berdasarkan kuantitas, diskon persentase berdasarkan kategori produk, persentase berdasarkan subtotal keranjang, Persentase kupon WooCommerce dan banyak lagi yang ada pada woocommerce.

Apabila saat ini anda sedang mencari artikel Cara Membuat diskon Persentase di Woocommerce, kami akan membuat panduan dengan mudah dan lengkap. Untuk memulai kita harus menginstall plugin Woo Discount Rules terlebih dahulu.

Apa itu diskon persentase di WooCommerce?

Diskon persentase ini membuat pelanggan akan otomatis mendapatkan harga lebih murah dari harga awal. Diskon persentase membuat harga terpotong berdasarkan pengaturan yang sudah kita lakukan dan berdasarkan kebutuhan toko online anda. Plugin Woo Discount Rules sangat membantu anda dengan cepat dan gratis untuk melakukan itu.

Langkah membuat diskon presentase pada woocommerce

1. Masuk ke Dasbor WordPress Anda dan klik Plugin.

2. Klik tombol “Tambah Baru” kemudian cari plugin “Woo Discount Rules” kemudian klik install dan aktifkan.

3. Apabila sudah terinstall dan aktif, selanjutnya pada menu woocommerce kita klik wo discount rules.

4. Tambahkan Rule Baru

Klik add new rule untuk membuat pengaturan diskon baru, anda dapat menambahkan beberapa rule diskon menggunakan plugin ini yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan toko online anda.

5. Isi rule diskon

Isikan judul rule, pilih model diskon, filter produk yang ingin diberi diskon, masukkan persentase diskon kemudian klik simpan.

6. Memasukkan kode kupon

Apabila anda ingin menggunakan diskon ini dengan cara memasukkan kode kupon caranya cukup mudah.

Centang pada pilihan shw discount lalu masukkan kode diskon seperti gambar di atas kami menggunakan kode Discount20.

Jenis diskon pada plugin Woo Discount Rules

Berikut ini adalah jenis-jenis diskon yang terdapat pada plugin Woo Discount Rules.

Diskon Skenario
Diskon persentase seluruh produk di WooCommerce Diskon berdasarkan % untuk semua produk di toko WooCommerce
Diskon persentase WooCommerce untuk kategori tertentu Hanya kategori yang kita pilih untuk mendapatkan diskon %
Diskon persentase WooCommerce untuk produk tertentu Hanya produk tertentu sesuai yang kita atur untuk mendapatkan diskon %
Diskon persentase WooCommerce untuk atribut tertentu Beli produk dengan atribut yang kita tentukan misalkan warna Biru dan dapatkan diskon 20%
Penjualan persentase kupon WooCommerce Dapatkan diskon % di seluruh toko menggunakan kode kupon
Diskon persentase berdasarkan jumlah barang Beli 5 produk mendapatkan diskon 10%
Beli 10 produk mendapatkan diskon 20%
Beli 15 produk mendapatkan diskon 30%
Penawaran persentase BOGO WooCommerce Beli item apa saja dari Kategori A dan B dan dapatkan produk termurah dari Kategori B dengan diskon 20%
Diskon persentase berdasarkan Pengguna “Pelanggan Grosir” mendapatkan diskon 30% untuk pembelian jumlah minimal 2 dari toko
Diskon persentase keranjang berdasarkan subtotal jumlah pembelian barang Dapatkan diskon 20% bila pelanggan membelanjakan lebih dari harga yang sudah kita tentukan

Woo Discount Rules versi gratis sudah cukup lengkap untuk toko anda. Apabila dirasa kurang dan ingin mendapatkan fitur lengkap pada tabel diatas tentunya anda harus menggunakan plugin Woo Discount Rules versi pro.

Untuk lebih lengkap anda dapat menyimak video berikut ini.

Our Score
Click to rate this post!
[Total: 200 Average: 5]
Cara menambahkan Label Produk Woocommerce

Cara menambahkan Label Produk Woocommerce

Menambah sebuah label produk pada website anda adalah sebuah strategi yang cukup bagus untuk menambah penjualan. Dengan menerapkan berbagai label diproduk seperti best seller, terlaris, diskon, produk unggulan dan sebagainya tetunya sangat menarik minat pembeli. Seperti hal nya di market place juga menarapkan hal yang sama untuk menambah kepercayaan pada calon pembeli dan meningkatkan penjualan.

membuat badge di produk woocommerce

membuat label di produk woocommerce

Untun menambah label produk seperti itu tidak tersedia di pengaturan WooCommerce, namun kita dapat menggunakan plugin tambahan yang dapat kita gunakan dengan mudah dan cepat. Plugin untuk membuat label WooCommerce dengan mudah yaitu menggunakan Advanced Woo Labels. Tersedia versi gratis maupun yang berbayar yang keduanya memungkinkan kita membuat label pada produk kita dengan cepat.

Berikut Cara Membuat Label Produk Woocommerce

1. Install Advanced Woo Labels

Langkah-langkah pertama untuk membuat label tentunya kita harus memasang plugin nya terlebih dahulu dengan cara:

  • klik menu Plugin
  • tambah baru
  • cari plugin “Advanced Woo Labels”
  • klik install, kemudian klik aktifkan
cara install plugin advanced woo labels

cara install plugin advanced woo labels

2. Pengaturan Advancad Woo Labels

Langkah selanjutnya kita melakukan pengaturan, akan muncul menu baru pada sisi kiri halaman dashboard anda Adv. Woo Labels, setelah itu kita klik add new. Kemudian kita tambahkan judul, isi judul label, pilih style, warna kemudian klik terbitkan jika sudah melakukan pengaturan.

Setelah sampai tahap ini, anda pasti masih bingung bagaimana cara menampilkan label tersebut kedalam produk kita. Oleh karena itu anda harus melakukan pengaturan terlebih dahulu pada label conditions.

3. Menampilkan label pada produk

Pilih kondisi ditampilkanya label berdasar kondisi diatas, anda dapat melakukan pengaturan dan memilih untuk produk unggulan maka label yang anda buat akan ditampilkan di produk unggulan saja. Berikutnya jika anda memilik sale discount, maka label nya akan muncul hanya untuk produk yang berkategori sale/diskon saja.

Anda dapat membuat berbagai macam jenis label lebih dari satu dan dapat anda kelompokkan berdasar kondisi produk. Plugin ini sangat mudah difahami, memiliki pengaturan yang mudah dan tanpa anda harus memiliki kemampuan coding. Tersedia dalam 2 versi yang gratis dan berbayar, untuk versi gratis hanya memiliki tipe label yang tidak sebanyak versi premium.

Untuk mempermudah anda dapat menyimak video berikut ini :

Keunggulan Advanced Woo Labels

Meskipun anda menggunakan plugin versi gratis ini namun memiliki banyak keunggulan diantaranya yaitu :

  • Anda dapat membuat label label dengan jumlah yang tidak terbatas, plugin ini tidak membatasi jumlah label yang ingin anda buat.
  • Anda dapat menampilkan label didalam gambar produk maupun diatas gambar produk.
  • Tulisan label yang dapat anda buat dengan mudah
  • Memiliki 5 pilihan jenis label
  • Mendukung banyak builder yaitu : Gutenberg, Elementor, Beaver Builder, WPBakery, Divi Builder.

Fitur Advanced Woo Labels Versi Premium/Berbayar

  • Kita dapat mengupload gambar atau icon sendiri untuk dijadikan label
  • Label produk dapat menggunakan emote icon
  • label dapat dimunculkan berdasarkan tanggal yang telah ditetapkan
  • Tambahan gaya untuk label produk
  • Tersedia lebih banyak gaya untuk label yang disediakan

Kesimpulan

Plugin ini sangat mudah, cepat digunakan dan gratis, namun apabila masih merasa kurang anda dapat menggunakan versi premium. Plugin ini memiliki pengaturan yang mudah difahami dan bekerja optimal pada wordpress versi terbaru.

Our Score
Click to rate this post!
[Total: 400 Average: 5]
8 Plugin Ongkos Kirim Woocommerce Terbaik Indonesia

8 Plugin Ongkos Kirim Woocommerce Terbaik Indonesia

Pembelian melalui website tentunya tidak lepas dari ongkir, seorang pembeli tentunya lebih merasa nyaman apabila mengetahui ongkos kirim secara langsung anda terapkan pada website daripada manual menghitung. Seperti hal nya market place sekarang ini yang kita dapat langsung mengecek ongkos kirim saat melakukan transaksi order.

Banyak pemilik website toko online tidak memiliki hitung ongkir otomatis dengan berbagai alasan seperti tidak mengetahui cara penggunaan dan plugin nya. Apabila menggunakan WooCommerce, anda tidak perlu khawatir karena saat ini sudah banyak developer penyedia plugin untuk ongkir se Indonesia. Salah satu keunggulan mereka adalah menyediakan seluruh perhitungan jasa ekspedisi ke dalam satu plugin saja.

Selain dapat mengecek harga ongkos kirim, pengguna juga dapat memilih penyedia ekspedisi yang mereka inginkan. Jika anda sedang mencari plugin ongkos kirim yang menghitung ke seluruh daerah di Indonesia, anda dapat menggunakan salah satu plugin berikut ini :

plugin ongkos kirim woocommerce Indonesia
plugin ongkos kirim woocommerce Indonesia

1. Plugin Ongkos Kirim Tonjoo Studio

Plugin Ongkos Kirim Tonjoo Studio menjadi salah satu yang paling banyak dipakai pada website toko online karena memiliki banyak fitur dan harga yang terjangkau.

Beberapa fitur yang dimiliki Plugin Ongkir by Tonjoo Studio yaitu multiple courier, ongkos kirim custom, laporan pengiriman, kupon dan lain-lain yang masih banyak lagi yang dapat anda cek di website resmi mereka.

Tersedia 4 paket yang salah satunya gratis anda gunakan selama 14 hari. Installasi dan settingan yang cukup mudah yang tentunya akan di support sepenuhnya oleh developer.

2. Raja Ongkir

Ongkos Kirim Raja Ongkir dengan API untuk mengecek dan menghitung ongkos kirim ke berbagai daerah di Indonesia yang dapat anda gunakan untuk website maupun aplikasi android.

API Raja Ongkir mendukung banyak jasa ekpedisi di Indonesia, selain itu juga menyediakan fitur cek resi.

3. Indo Ongkir

Salah satu plugin ongkos kirim terbaik yang ada yaitu Indo Ongkir, menyediakan 18 jasa ekspedisi Indonesia dengan metode akses data yang cepat diakses dari mana saja.

Plugin ini mendukung shipping zone berdasar lokasi seperti Jawa, Sumatera, Papua, Kalimantan dll. Anda dapat membagi zona pengiriman beserta jasa ekspedisi yang anda inginkan.

Plugin yang menyatu sepenuhnya dengan WooCommerce tersedia 3 paket yang dapat anda cek langsung di situs resmi mereka.

3. Ongkos Kirim.id

Plugin ongkos kirim terhebat dengan fitur komplit dan ekspedisi terlengkap di Indonesia. Memiliki fitur kode unik untuk setiap transaksi, pilihan mata uang dan bahasa.

Plugin ini dipakai ratusan ribu e-commerce dengan pengaturan yang sangat simple dan mudah. Dengan plugin ini menjadikan Woocommerce kamu lebih lengkap dengan plugin hebat ini.

Harga yang ditawarkan juga sangat terjangkau bahkan ada paket gratis dan sudah mendukung eksedisi populer dalam negeri seperti JNE, TIKI, POS, Sicepat, J&T, Wahana.

Bagi anda yang tidak mau ribet setting nya, sangat cocok menggunakan plugin ongkoskirim.id

4. Epeken

Epeken adalah developer plugin yang terkemuka di Indonesia dengan produk salah satunya plugin ongkos kirim.

Data pengiriman hingga kecamatan seluruh Indonesia menjadikan plugin ini sangat lengkap untuk Toko Online anda.

Team support jika anda memiliki kendala. Dengan plugin premium per tahun dengan banyak fitur yang bisa anda cek Disini.

5. WooOngkir

Woongkir plugin Ongkos Kirim Indonesia karya Sofyan Sitorus mendukung 25 jasa ekspedisi yang kami rekomendasikan untuk WooCommerce anda.

Mengkalkulasi biaya pengiriman hingga level kecamatan, berat dan volume. Untuk detail plugin ini anda dapat mengunjungi website resmi mereka.

6. Shipper.id

Dengan API shipper anda tidak perlu menghubungkan website ke kurir satu persatu, dengan cara ini anda dapat menghubungkan ke berbagai kurir seketika.

Semua kurir yang anda butuhkan ada di shipper.id dan telah dipercaya perusahaan ternama.

Salah satu hal menarik yaitu tersedia paket gratis dengan fitur yang tidak kalah dengan premium. Salah satu kelebihanya mampu ter integerasi dengan WooCommerce dan Magento.

7. Agen Website Shipping

Salah satu developer yang menyediakan Plugin Shipping semua kurir di Indonesia. Selain plugin Shipping anda disini juga bisa mendapatkan plugin pendukung toko online lainya dengan harga sangat terjangkau dalam satu paket pembelian.

Semua solusi toko online telah mereka sediakan mulai dari pembayaran, ongkos kirim, konfirmasi pembayaran via WhatsApp, kode pembayaran dan auto konfirm.

Agen Website menyediakan plugin all in untuk semua keperluan toko online anda yang bisa anda cek pada website resmi mereka. https://www.agenwebsite.com/products/

8. WooComeerce JNE Shipping

Plugin ini khusus untuk anda yang ingin menggunakan 1 kurir saja yaitu JNE. Menghitung beberapa fungsi seperti berat, volumetrik, asuransi, paking kayu hingga checkout sampai ke level kecamatan.

Tersedia pilihan untuk JNE Oke, Reg dan YES dan menampilkan cek ongkir maupun resi pada widget anda. Untuk melihat detail fitur ini anda dapat mengunjungi link berikut.

Kesimpulan

Plugin ongkos kirim adalah sesuatu yang sangat membantu bagi anda pemilik website toko onlie untuk mendukung kenyamanan customer. Dengan plugin ongkos kirim menambah fitur penting dalam website toko online masa kini.

Plugin ongkos kirim adalah sebuah plugin premium berbayar karena memiliki banyak data yang mereka simpan menggunakan server berkualitas.

Dengan artikel ini semoga membantu anda mengetahui cara memasang plugin Ongkos kirim untuk seluruh daerah di Indonesia hinga tingkat kecamatan.

Silakan anda tentukan sendiri plugin yang anda minati dengan membaca lebih lengkap mengenai berbagai fitur dan harga dari website resmi mereka.

Our Score
Click to rate this post!
[Total: 0 Average: 0]